Sabtu, 15 Juni 2013

Terapkan Manajemen Waktu dengan Bijak

Beragam aktivitas yang digeluti Luh Heny, menuntutnya bijak dalam membagi peran dan selalu menjaga keseimbangannya. Meski di tengah rutinitas pekerjaan yang menumpuk, tapi untuk persoalan keluarga tetap menjadi hal prioritas yang di kedepankan wanita karier ini.

Diakuinya, menggeluti beberapa bidang pekerjaan sekaligus bukan perkara mudah. Kendati demikian, bila setiap aktivitas dijalani dengan enjoy dan tersistem baik, maka rutinitas seberat apapun mampu diatasi optimal. Prinsip manajemen optimal dan kontroling usaha dengan bijak, menjadi salah satu pegangan wajib baginya.

"Bagi saya, bagian terpenting adalah penerapan manajemen waktu yang bijaksana. Apalagi selain rutinitas pekerjaan, saya juga punya tanggung jawab besar pada keluarga. Perencanaan yang baik, serta dilandasi dengan rasa tanggung jawab menjadi domain penting dalam menjalani karir," kata owner House of Zalya ini.

Menurutnya, ragam aktivitas merupakan bentuk ekspresi diri. Tidak lepas dari itu, support keluarga dan suami menjadikannya lebih baik dan terarah. Terutama restu suami, dijadikannya sebagai pelecut semangat untuk optimal dalam menjalankan aktivitas apapun. Meski begitu, kebebasan dan dukungan ini, tetap dilandasi atas kepercayaan dan rasa tanggung jawab.

"Saya sangat menikmati dan enjoy pada pekerjaan yang saya jalani ini. Walau terkadang menyita banyak waktu, tapi hal ini bukan halang rintang bagi hubungan dengan keluarga, sebab keluarga tetaplah nomor satu," tutupnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar